Announcement:

Selamat datang di blog infosumbar

Jumat, 10 Mei 2013

Menpora Akan Melepas Lomba Lari Bukittinggi Wisata Internasional 10 K 2013

Perhelatan Akbar Milo Bukittinggi Wisata Internasional 10 K 2013 akan digelar 12 Mei mendatang. Sejumlah pelari nasional dan internasional juga ambil bagian diantaranya David Mutai (Kenya), Charles Kipkorir (Kenya), Clins Kimosop (Afrika) Ma Teresa Pelegrino (Philipina), Kibor Hilary Kipruto (Afrika) dan Chemweno Bethwel (Afrika) sedangkan atlet nasional juga tercatat nama Feri Marince Subnaf, Irma Handayani serta latul.

Menpora Roy Suryo didampingi istri beserta deputi mentri dan Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno akan melepas peserta lomba 10 K dari lapangan Kantin Minggu 12/05 dengan jalur yang akan di tempuh start dari depan lapangan kantin jalan Sudirman, menuju Hotel The Hills, Kampung Cina , Simpang Tembok menuju Pasar Bawah, Simpang Mandiangin menuju Surau Gadang kearah bypass terus ke Bukik Ambacang, jalan Veteran Simpang Tembok kearah Panorama, kantor DPRD, Jalan Sudirman kembali finish dilapangan Kantin.

Wakil Ketua Pelaksana Ahmad Saimi menyatakan Lomba Lari 10 K ini sudah dilaksanakan 12 kali dan di penyelenggaraan yang ke13 yang bertepatan di tahun 2013 ini insayaallah Menpora akan langsung mengibarkan bendera start ujar nya, sampai saat ini sudah terdaftar 8806 orang peserta sedangkan kita menargetkan 10 ribu peserta untuk mengikuti lomba ini.

kominfo bukittinggi/nug
Share it Please

Unknown

Berbagi informasi seputar Sumbar • Pertama dan Terbesar • #PantunMinang #Event #News #Loker • Untuk Promosi/Kerjasama: contact@infosumbar.net

0 comments :

Posting Komentar

Copyright @ 2013 infosumbar . Designed by Templateism | Love for The Globe Press