Announcement:

Selamat datang di blog infosumbar

Sabtu, 12 Mei 2012

Festival Band tingkat SMA sederajat se-Sumatera Barat

Kreativitas pada dasarnya diarahkan untuk menumbuhkan kepekaan rasa estetik dan artistik, sehingga terbentuk sikap kritis, apresiatif dan kreatif pada diri siswa secara menyeluruh. Sikap ini akan tumbuh jika dilakukan serangkaian proses kegiatan kepada siswa yang meliputi pengamatan, penilaian serta penumbuhan rasa memiliki dan keterlibatan siswa dalam segala aktivitas seni baik di dalam maupun diluar sekolah.

Untuk menjawab semua persoalan tersebut, tentunya siswa perlu diberikan suatu jalan seperti ajang kreativitas, sebagai salah satu solusi dari sekian banyak kegiatan yang bermanfaat. Sesuai dengan program kerja OIS_B (Organisasi Seni dan Budaya) R-SMA-BI Negeri 3 Teladan Bukittinggi dan untuk menyalurkan bakat siswa dan siswi muda ini, OIS_B telah merencanakan untuk mengadakan kegiatan Pentas Seni (PENSI) antar pelajar SMP-SMA sederajat se- Kota Bukittinggi-Agam .Selain itu,kami juga bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan sehingga lahir rasa nasionalisme yang tinggi di dalam sanubari pelajar dan tentunya yang menjunjung tinggi rasa sportifitas .

NAMA KEGIATAN
Kegiatan ini bernama “Creativity Until Music and Art Ended (CULTURE)”

TEMA KEGIATAN
Adapun tema pentas seni ini adalah “Satukan Hati dengan Kembali Berseni”

JENIS KEGIATAN
Pentas Seni ini akan menyajikan berbagai bentuk ekspresi kesenian, antara lain:
1.Festival Band tingkat SMA sederajat se-Sumatera Barat
2.Lomba Tari Daerah Indonesia tingkat SMP sederajat se-Kota Bukittinggi-Agam
3.Lomba Karikatur tingkat SMA sederajat se-Sumatera Barat

Ketentuan Umum
Lomba dikategorikan untuk siswa tingkat SMA sederajat se-Sumatera Barat
Satu sekolah diizinkan mengirimkan maksimal 2 band
Jumlah peserta band yang diterima TERBATAS
Masing-masing band diberikan waktu tampil maksimal 15 menit

Ketentuan Pendaftaran
Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 125.000,-
Insert dan formulir pendaftaran diserahkan saat pendaftaran
Membawa ID Card/Kartu Identitas/surat Keterangan masing-masing peserta dari Sekolah para peserta lomba (fotokopi + asli)
Proses pendaftaran dianggap selesai ketika telah mengikuti semua persyaratan di atas
Menyerahkan foto personil band terbaru berukuran postcard

Peraturan Lomba :
1.Peserta lomba wajib datang 1 jam lebih awal sebelum pentas dimulai dengan posisi siap pentas untuk registrasi ulang.
2.Biaya pendaftaran lomba tidak bisa dikembalikan jika peserta membatalkan untuk mengikuti lomba dengan alasan apapun.
3.Panitia berhak menghentikan penampilan jika durasi melebihi batas waktu yang telah ditetapkan .
4.Perlombaan akan dilaksanakan di Pentas Seni R-SMA-BI Negeri 3 Teladan Bukittinggi
5.Hasil penilaian juri bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu-gugat.
6.Peserta membawakan 1 lagu wajib dan 1 lagu bebas
7.Peserta diperbolehkan mengaransemen lagu wajib dan lagu bebas
8.Peserta lomba harus berasal dari sekolah yang sama (jika tidak akan di diskualifikasi)


DAFTAR LAGU WAJIB
Dream Theater - Metropolis
The S.I.G.I.T - Black Amplyfire
Adele – Someone Like You
Paramore - Ignorence
Close Head – Selamat Pagi Terang
Gugun Blues Shelter – Set My Soul On Fire
Dragonforce - Through The Fire And Flames
Killing Me Inside - Biarlah
God bless – Semut Hitam
Kotak – Beraksi
D’Masiv – Semakin
U9 - Kehidupan
God bless – Semut Hitam
Kotak – Rock Never Dies
Evanescenes – Bring Me To Life

Hadiah Pemenang
Juara I : Tropi + Tabanas + Piagam Penghargaan
Juara II : Tropi + Tabanas + Piagam Penghargaan
Juara III : Tropi + Tabanas + Piagam Penghargaan

note : Jika pada masing-masing sekolah belum mendapatkan undangan , bisa meminta formulir online dengan cara mengirimkan email ke -> astrid_imanuel@yahoo.com

Informasi lebih lanjut
Untuk informasi lebih lanjut silahkan menghubungi
Astrid : 081993814153
Silmi : 081993828513
Share it Please

Unknown

Berbagi informasi seputar Sumbar • Pertama dan Terbesar • #PantunMinang #Event #News #Loker • Untuk Promosi/Kerjasama: contact@infosumbar.net

0 comments :

Posting Komentar

Copyright @ 2013 infosumbar . Designed by Templateism | Love for The Globe Press